Rabu, 10 Juni 2009

Sebagai anak pengusaha showroom motor, Tommy tidak memiliki hubungan yang harmonis dengan ayahnya Pak Roby. Keduanya seperti musuh bebuyutan, hal itu bisa dilihat dari sikap Pak Roby yang tidak pernah mendukung Tommy dalam hal apapun.

Tommy sendiri memiliki kekasih bernama Vera yang merupakan karyawan Pak Roby. Demi sang kekasih, Vera meminjamkan motor milik pelanggan sehingga berulang kali dimarahi atasannya. Meski begitu, ada satu hal yang paling tidak disukai gadis itu : balapan motor.

Vera melarang Tommy untuk terjun ke dunia balap motor karena mengkuatirkan keselamatan sang kekasih. Namun, sudah tentu larangan tersebut tidak digubris. Apa yang ditakutkan Vera akhirnya jadi kenyataan : Tommy mengalami kecelakaan.

Sama seperti Tommy, Jhon yang juga jago membalap tidak pernah akur dengan ayahnya. Kesamaan hobi dan nasib membuat keduanya bersahabat dekat, sayang pertemanan tersebut tidak berlangsung lama, dan semua berawal dari kejadian sepele.

Saat ultah Pak Roby, pria itu memutuskan untuk memberikan motor balapan kesayangannya pada Jhon. Sudah tentu, hal itu membuat Tommy kecewa dan merasa menyesal menghadiri acara ulang tahun sang ayah.

Kejadian itu membuat Jhon merasa tidak enak, ia meminta maaf pada Tommy dan berjanji bakal mencarikan motor balap yang tidak kalah bagus untuk sahabatnya itu. Namun, tawaran tersebut ditolak mentah-mentah oleh Tommy.

Beruntung bagi Tommy, ia memiliki sahabat bernama Handy yang selalu mendukungnya dalam segala hal. Bersama-sama, keduanya membangun sebuah bengkel motor dan siap mengadu nasib di arena balapan.

Menghadirkan sejumlah adegan laga yang digarap dengan piawai ditambah aksi kebut-kebutan motor, Macan Jalanan menghadirkan sejumlah bintang yang tidak asing lagi seperti Roger Danuarta, Marissa, Jerry Lawalatta, Dananjaya, dan Andy Otniel. Jangan lewatkan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar